illustration image |
Agar segala urusan lancar, kita bisa memeriksa kevalidan nomor NIK pada KTP ke pihak dikcakpil kemendagri, melalui sms, whatsapp, Facebook, dan twitter, atau juga menggunakan fasilitas call center, melalui e-mail dan langsung cek melalui website-nya.
Sejauh ini, Ahjumma baru coba cek melalui website, dan belum menemukan menu e-KTP untuk dapat melakukan proses pengecekan NIK. siapa tau anda bisa ?
yang menarik adalah serangkaian kode NIK itu ada artinya loh :
- Dua angka pertama dari depan adalah kode provinsi
- Dua angka kedua adalah kode kota/kabupaten
- Dua angka ketiga adalah kode kecamatan
- Dua angka keempat adalah kode tanggal lahir
- Dua angka kelima adalah bulan lahir
- Dua angka keenam adalah tahun lahir
- Empat angka di buntut adalah nomor komputerisasi
cnnindonesia.com mencontohkan seorang perempuan lahir di di Kota Bandung tanggal 27 Desember 1996 maka NIK-nya adalah: 10 50 24 271296 0001.
Anda sudah cocokkan dengan NIK KTP anda ?
Berarti hanya dari nomor NIK saja, kita bisa mengetahui asal kota dan tanggal lahir seseorang ya.
Dengan kata lain, kita harus berhati-hati dalam membagikan nomor NIK ini, karena ternyata, memuat informasi yang bisa disalahgunakan ya.
So, sampai jumpa lagi dan tetap berbahagia
No comments:
Post a Comment